BUTUH BANTUAN POLISI POLRES MAJALENGKA HUBUNGI KAMI 110 ,0233-281221 ATAU SMS 9123 .

Selasa, 04 Oktober 2016

TUKANG PARKIR WILAYAH POLSEK SUMBERJAYA HARUS MENJADI PEMANDU TEMPAT WILAYAHNYA




POLRES MAJALENGKA – Pada hari Selasa 4 oktober 2016 jam 09.00 Wib, Kanit Sabhara Polsek Sumberjaya Brigadir Endi melakukan patroli kontrol daerah wilayah pasar panjalin yang memberikan arahan himbauan kepada kepada tukang parkir pasar panjalin.

Brigadir Endi Kanit Sabhara Polsek Sumberjaya menghimbau agar lebih hati hati dan waspada terhadap pelaku kejahatan sering mengincar pemilik kendaraan yang sedang belanja.

Selain itu Brigadir Endi juga mengingatkan, agar penataan parkir kendaraan harap rapi, mengingat lokasi yang ramai, bila tidak tertata rapi badan jalan menjadi sempit akibatnya pengguna jalan lain terganggu atau bisa menyebabkan kemacetan bahkan bisa menimbulkan kecelakaan.

Diharapkan pula untuk tukang parkir bisa menjadi pemandu tempat wilayah parkirannya dengan berikan bantuan bila ada masyarakat yang membutuhkan batuan seperti menanyakan Toko atau warung, jangan sampai tukang parking meminta secara paksa kepada pemilik kendaraan, bila itu terjadi di wilayah Hukum Polsek Sumberjaya terdapat laporan dari masyarakat, tukang parkir diwilayahnya bisa kami tindak dan proses.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar