POLRES MAJALENGKA - Pengurus dan Jemaah Ahmadiyah Desa Sadasari
Kecamatan Argapura Kabupaten Majalengka pada hari selasa 21 juni 2016 di Ruang
Kantor Kapolres, bersilaturahmi dan disambut baik Kapolres Majalengka AKBP
YUDHI SULISTIANTO WAHID, S.Ik.
Jemaah Ahmadiyah menuturkan tujuan dari kegiatan ini tak lain adalah untuk
mempererat silaturahmi dengan Polres Majalengka, diharapkan akan mewujudkan
kerja sama yang baik dan dapat membentuk opini positif.
“Agama Islam mengajarkan
pentingnya menyambung silaturahmi. Bahkan silaturahmi merupakan pertanda
keimanan seseorang hamba kepada Allah. Sehingga dengan menjalin silaturahmi
berarti membekali diri dengan ibadah untuk menuju tujuan akhir.” Ucapna.
Kapolres Majalengka AKBP YUDHI SULISTIANTO WAHID, S.Ik, mengatakan, betapa
indahnya konsep silaturahmi dalam Islam yang diletakkan pada ummat, dengan
silaturahmi tak hanya mendapatkan pahala yang besar, namun dengan silaturahmi
juga mempererat hubungan baik di dunia maupun di akhirat kelak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar