POLRES MAJALENGKA - Pada hari Jumat 27 mei 2016 jam 07.20 wib,
bertempat di alun-alun kab majalengka dilaksanakan giat olahraga bersama sepeda
santai dan jalan santai.
Giat tersebut dilaksanakan dalam rangka rangkaian kegiatan hari jadi
kab majalengka ke-526 tahun 2016, dengan ketua umum /penanggung jawab sdr.
DR. H. SANWASI, MM, giat di hadiri oleh Bupati majalengka H.
SUTRISNO, SE, MSi, beserta unsur pemerintahan eksekutif, legislatif beserta
staf, forum komunikasi pimpinana daerah kab majalengkak, Kapolres Majalengka
AKBP YUDHI SULISTIANTO WAHID, S.Ik beserta Jajaran, kodim 0617, yon 321/gt,
para kepala opd kab majalengka beserta staf dan diikuti oleh masyarakat kab majalengka
dengan jumlah massa sekitar 5000 orang.
Adapun rute untuk sepeda santai dan jalan santai meliputi start
alun-alun majalengka - jl pramuka - jl letkol abdul gani - jl kartini -
finish stadion warung jambu. selanjutnya di stadion warung jambu dilanjutkan
acara olahraga pertandingan persahabatan sepakbola antara pemda melawan
gabungan TNI/POLRI, voli antar opd, hiburan musik, permainan dan pembagian door
prize dengan hadiah utama 1 unit mobil dan 3 unit sepeda motor.
giat selesai hingga jam10.45 wib, situasi aman, tertib dan lancar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar