POLRES MAJALENGKA – Pada hari jumat 17 pebruari 2017 jam 07.30 wib di
halaman Apel Mapolres Majalengka, Dalam pelaksanaan Upacara Kesadaran Nasional,
Kapolres Majalengka AKBP MADA ROOSTANTO, SE, MH memberikan Reward kepada 26
anggota, 2 Anggota Satpam dan 2 Masyarakat yang berhasil melaksanakan tugas dan
pelayanan maksimal kepada Masyarakat serta Pengungkapan Kasus Curanmor.
26 anggota penerima penghargaan lainnya adalah personel dari Sat
Reskrim dan Sat Sabhara Polres dan Polsek keberhasilan dalam pengungkapan Kasus
Curanmor dalam satu minggu sebanyak 8 Kasus dan Cepat tanggap dalam
menindaklanjuti laporan warga tentang adanya gerombolan bermotor yang melakukan
pengrusakan Dump Truck pada hari Minggu tanggal 22 Januari 2017 di Desa
Sindangwangi Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka.
Untuk Kedua anggota Satpam Sdr Elom Rimli Setiadi dan Nurdiyanto
sebagai Anggota Satpam Perum Bumi Sawala Baru Kecamatan Dawuan Kabupaten
Majalengka. keberhasilan dalam membantu penangkapan pencurian burung murai yang
terjadi di perum bumi sawala Kecamatan Dawuan Kabupaten Majalengka baru pada
tanggal 29 Januari 2017, dan Kedua Masyarakat Sdr Diki Abdul Azid dan Aep
Saepul Nugroho, Swasta, Desa dan Kecamaran Maja Kabupaten Majalengka Keberhasilan
membantu Anggota Polsek Maja menangkap seseorang yang di duga telah melalukan
tindak pidana pencurian dengan pemberatan 1 (satu) unit sepeda motor merek
scoopy Nop E 4230 WI.
Kapolres Majalengka AKBP Mada Roostanto, S.E.,M.H mengungkapkan,
pemberian penghargaan ini diharap menjadi motivasi bagi seluruh anggota Polres
Majalengka dalam melaksanakan tugas sehari-hari sebagai pelindung, pelayan dan
pengayom masyarakat.
Selain itu, prestasi ini juga diharapkan bisa menjadi contoh dan
semangat bagi anggota lainnya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Kami ingin seluruh anggota Polres
Majalengka bisa berlomba-lomba menjadi yang terbaik dalam menjalankan tugas dan
pengabdian kepada masyarakat. Setiap anggota harus terus meningkatkan
kinerjanya,” ungkapnya.
Kapolres juga menyampaikan Ucapan Terimakasih Kepada Kedua Anggota
Satpam dan Kedua Orang Masyarakat yang telah membantu Anggota Polri penangkapan
pelaku Kasus tindak pidana pencurian dengan pemberatan (Curat) di Wilayah Kecamatan
Maja dan Kecamatan Dawuan Kabupaten Majalengka.
Selain itu Kapolres mengingatkan kepada seluruh anggota agar
memperhatikan sarana dan prasarana kelengkapan saat menjalankan tugas. “Pengecekan alat-alat patroli, maupun
fasilitas saat bertugas terus dilakukan kepada seluruh anggota demi
mengotimalkan tugas di lapangan. Terlebih bisa memberikan perlindungan kepada
masyarakat,” ucapnya.
Kemudian, Kapolres juga mengingatkan kepada seluruh anggota untuk
memprioritaskan pengamanan di tempat-tempat rawan kemacetan dan kecelakaan
setiap pagi hari. Sebab, kemacetan paling parah umumnya terjadi pada jam masuk
kantor dan sekolah maupun pulang sekolah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar